Teh Hijau Juga Bantu Atasi Glaukoma



Anda pasti sudah tahu bahwa teh hijau (green tea) merupakan sumber antioksidan yang sangat baik. Namun, tahukah anda bahwa teh hijau ternyata juga bisa membantu melawan dan mencegah glaukoma (penjelasan lanjut tentang penyakit glaukoma klik disini) serta penyakit mata lainnya?


Anti oksidan catechin yang terkandung di dalam teh hijau mampu melindungi kesehatan mata. Penelitian laboratorium membuktikan bahwa catechin mamu diserap oleh jaringan lensa mata, retina dan ladam jumlah yang besar, sehingga mampu mengurangi stres pada mata hingga 20 jam. Hal ini akan menurunkan tekanan pada bola mata pemicu penyakit glaukoma.

Kenali Glaukoma, Penyakit Mata Yang Berbahaya!!

Contoh Penyakit Glaukoma


Glaukoma atau glaucoma adalah kerusakan pada penglihatan akbat meningkatnya tekanan pada bola mata. Hal ini terjadi karena ketidakseimbangan antara produksi dan pembuangan cairan dalam bola mata, sehingga jaringan-jaringansaraf halus yang apa pada retina dan di belakang mata menjadi rusak.

Sampai saat ini glaukoma menempati urutan kedua penyebab utama kebutaan setelah katarak. Penyakit ini perlu diwaspadai karena gejalanya yang “tersembunyi”, dan banyak orang tidak menyadari bahwa mereka menderita gangguan ini. Itulah sebabnya terlambat terditeksi.

Penyakit Glaukoma sendiri dikenal memiliki empat jenis :

·         Glaukoma Sudut-Terbuka (Primer Primary Open-Angel). Berdasarkan penelitian sifatnya menurun ; Anda yang memiliki riwayat keluarga yang menderita glaukoma perlu waspada. Biasanya penyakit ini muncul pada sat dewasa dan berkembang secara perlahan dalam jangka waktu yang cukup lama, berbulan-bulan bahkan ada yang sampai tahunan. Perlu anda ketahui pada glaukoma jenis ini tidak terdapat gejala-gejala yang timbul.

·         Glaukoma Sudut Tertutup Akut (Acute Angle-Closure Glaucoma). Gejalanya cukup menggang, yaitu sering merasakan sakit mata yang hebat, sakit kepala sebelah, pandangan menjadi kabur dan tampak refleksi pelangi bila melihat cahay. Beberapa penderita bahkan sampai menderita mualhingga muntah-muntah.


·         Glaukoma Sekunder (Secondary Glaucoma), disebabkan oleh faktor lain seperti katarak, trauma, diabetes, atau akibat dari operasi mata sebelumnya.

·         Glaukoma Kongental (Congental Glaucoma), biasanya ditemukan pada saat kelahiran. Penyebabnya adalah sistem saluran pembuangan cairan pada mata bayi tidak berfungsi dengan baik. Akibatnya, tekanan pada bola mata yang terus meningkat sehingga menyebabkan pembesaran pada mata. Tanda-tandanya, mata bagian depan bayi tampak berkabut dan berair. Mata bayi juga menjadi sangat peka terhadap cahaya. Maka dari itu waspadai jika bayi and takut terhadap cahaya.


Glaukoma dapat didikendalikan dengan beberapa cara. Yang paling umum dilakukan adalah pengunaan obat tetes mata. Ada juga dengan pengobatan medis dengan sinar laser dan operasi yang semua bertujuannya untuk mengendalikan tekanan pada mata dan mencegah kerusakan yang lebih parah lagi. Tetapi jangan khawatir karena pengobatan penyakit glaukoma dapat dilakukan dengan cara tradisional (silakan baca artikenya klik disini) namun pengobatan terhadap penyakit glaukoma ini bukan untuk menyembuhkan kerusakan yang telah terjadi pada mata, tetapi untuk perawatan dan tindakan pencegahan. Bagaimanapun, tindakan yang paling baik untuk pencegahan adalah memeriksa kondisi kesehatan mata anda secara teratur.

Diabetes Keturunankah?


Apakah nenek atau kakek dan ayah atau ibu anda terkena penyakit diabetes, begitu juga kerabat dengan kerabat kita lainnya yang membuat diabetes seperti penyakit turunan. Mengenai kepastian benar atau tidaknya diabetes penyakit keturunan mari kita kesampingkan dahulu, karena sebenarnya diabetes lebih tergantung bagaimana pola hidup kita. Dan pola hidup kita sepenuhnya tergantung pada pilihan kita sendiri.

Menditeksi dini penyakit diabetes selain dengan mengetahui faktor-faktor resikonya, cara menanganinya, kemudian melakukan pemeriksaan gula darah sebelum makan dan 2 jam sesudah makan secara berkala, satu kali dalam satu tahun bagi anda yang berumur di bawah 45 tahun atau dua kali setahun untuk anda yang berumur di atas 45 tahun.

Mengurangi konsumsi gula tentu yang harus kita lakukan bila konsumsi kalori kita sudah mulai berlebihan, gula bukan hanya berasal dari makanan yang manis-manis saja tetapi antara lain karena terlalu banyak mengkonsumsi karbohidrat dan camilan juga merupakan faktor yang menyebabkan kalori kita yang berlebih.
Hal yang tak kalah penting adalah melakukan olahraga minimal 50 menit tanpa henti 5 kali seminggu, bergabunglah dengan grup kesehatan, senam ataupun fines karena pola hidup yang sehat akan lebih sukses jika dilakukan bersama-sama. Kalau banyak teman, pasti usaha yang dilakukan akan lebih ringan.


Kesimpulannya adalah jika memang banyak anggota keluarga kita yang terkena diabetes maka kita harus lebih waspada dan mulailah dengan memperbaiki pola hidup sehat kita dengan cara-cara di atas, karena berdasarkan riset mereka yang mempunyai riwayat anggota keluarga yang banyak menderita penyakit diabetes, dua kali lebih besar kemungkinannya terkena resiko penyakit diabetes juga.

Susah Tidur, Coba Konsumsi Bahan Alami Ini!

Kacang Edamame

Jika anda sulit tidur atau insomnia, bisa jadi produksi dikarenakan produksi hormon melatonin tubuh anda tidak mencukupi. Melatonin adalah hormon yang memberi sinyal kepada otak bahwa sudah saatnya untuk tidur. Coba perbanyak konsumsi makanan yang kaya akan zat melatonin atau yang banyak mengandung triptofan yang akan merangsang produksi hormon melatonin pada tubuh anda.

·         PISANG
Kaya akan melatonin dan triptofan. Selain itu kandungan magnesiumnya dapat membantu menghilangkan stres dan kelelahan fisik.

·         SUSU HANGAT
Susu sapi maupun susu kedelai mengandung triptofan yang dapat memicu pelepasan melatonin dalam tubuh. Jadi, minum segelas susu hangat bisa sangat membantu mengatasi kesulitan tidur.

·         OATMEAL (OATS)
Oats adalah sumber melatonin yang sangat baik. Selain itu, oats kaya akan seratyang baik untuk pencernaan.

·         EDAMAME

Edamame kaya triptofan. Selain membantu mengatasi masalah tidur, semangkuk edamame kukus (resepnya) dapat menjadi cemilan malam yang sehat.

Khasiat Buah Belimbing Bagi Penderita Darah Tinggi

Penderita tekanan darah tinggi sangat menderita dengan tensi darah yang selalu tinggi, bahkan tidak jarang sangat tinggi sekali yang mengakibatkan kelumpuhan atau yang sangat fatal dapat menyebabkan kematian pada penderitanya.
Oleh karena itu, agar tensi darah tetap stabil dan selalu dalam keadaan normal, setiap dua hari sekali minumlah parutan buah belimbing. Ternyata buah belimbing sangat berkhasiat untuk menstabilkan tensi darah, sudah banyak orang membuktikannya, selain mudah didapat, pengobatan dengan buah belimbing  juga tidak terlalu sulit dan pastinya tidak terlalu memakan biaya yang besar, kita juga dapat menghindari minum obat-obatan medis dari bahan-bahan kimia yang mempunyai banyak efek sampingnya dalam menurunkan tensi darah.
Ambillah beberapa buah belimbing yang cukup besar dan sudah setengah matang, diparut halus, kemudian diperas airnya sebanyak satu gelas. Minumlah setiap pagi hari selama satu bulan penuh untuk menurunkan tekanan darah tinggi yang sudah diderita, kemudian baru 2 hari satu kali meminum air perasan buah belimbing tersebut untuk mencegah tensi darah naik kembali. Selama anda rajin meminum air perasan buah belimbing tersebut, tensi darah anda tak akan naik, dan berangsur-angsur normal kembali.
Tetapi harus diingat, jika hendak meminum air perasaan buah belimbing ini janganlah memakan masakan atau apapun yang mengandung garam setelahnya walaupun cuma sedikit. Dan juga jangan sekali-kali mencampurkan air perasan belimbing itu dengan gula pasir ataupun sirup, jika hal ini dilakukan maka tak akan membawa manfaat untuk menurunkan tensi darah anda, bahkan akan berdampak sebaliknya.



Cobalah untuk menjaga pola makan tanpa garam untuk sementara waktu dan hanya mempergunakan buah belimbing yang diparut dan diambil airnya saja tanpa mencampur dengan yang lainnya saat meminumnya, dipastikan khasiatnya akan langsung terasa, tekanan darah tinggi anda akan menurun dan tensi darah tak akan berubah dari angka normal jika kita rutin dan disiplin meminum air perasan buah belimbing.

Bagi mereka yang sudah lama menderita tekanan darah tinggi dan sudah termasuk dalam katagori tekanan darah tinggi yang parah, pada bulan pertama saat meminum perasan buah belimbing dapat mempergunakan buah belimbing yang besar dan cukup banyak sehingga air perasaannya lebih banyak dari yang telah dijelasan di atas. Setelah satu bulan, barulah setiap 2 hari minum air perasan buah belimbingnya secara biasa.

Si Praktis Enak Rokis (Roti Kismis Goreng) Untuk Temani Minum Kopi

Lezatnya Roti Goreng Kismis


        Resep ini dapat menggunakan roti tawar jenis apa saja, atau jangan biarkan sisa roti anda terbuang percuma. Walaupun sudah mengeras, sisa-sisa roti tawar tetap bisa anda olah dan masih layak makan. sangat cocok untuk menemani istrirahat sore bersama keluarga tercinta dsambil minum kopi atau teh hangat.
Bahan :
4 potong roti tawar
1 butir telur ayam
½ gelas susu
½ sendok teh garam
2 sendok makan kismis
1 sendok makan gula pasir, bisa ditambah atau dikurangi menurut selera
¼ sendok teh vanili
Cara membuat :
-                  Susu, gula, garam direbus sampai mendidih. Saat panas-panas tuangkan keatas roti dan cepat-cepat dihancurkan
-         Tambahkan vanili, telur yang sudah dikocok sebentar pakai garpu. Tambahkan pula kismisnya

-               Goreng adonan satu demi satu sendok sampai berwarna kuning kecoklatan, hidangkan panas-panas

Sarapan Praktis Nasi Goreng Saus Tomat


Bahan :

2 piring nasi putih (bisa dipakai sisa kemarin, tetapi yang tidak basi tentunya)
2 siung bawang putih
1/3 siung bawang bombay
1 batang daun bawang
1 sendok makan sambal dalam botol
3 sendok makan saus tomat
1 sendok makan kecap manis
3 sendok makan minyak goreng
1 sendok teh merica halus

Cara membuat :

Bawang putih dicincang halus, bawang bombay diiris halus. Panaskan minyak goreng, tumis bawang putih dan bawang bombay sampai menguning, lalu masukkan nasi aduk sampai merata. Tambahkan bumbu lainnya,

Bumbu-bumbu tersebut boleh ditambah atau dikurangi sesuai selera, terakhir tambahkan daun bawang yang sudah diiris halus, hidangkan panas-panas, lengkapi dengan telur dadar, tomat dan dendeng daging sapi atau sesuai selera.

Sarapan Pagi Praktis Tapi Bergizi

Roti Tawar Dipadukan Telur Dengan Kreasi Sendiri

Bagi wanita karir atau untuk mahasiswa yang tak memiliki banyak waktu dan harus menyiapkan makanan sendiri, memang terasa agak repot. Terutama saat pagi hari, ingin segera berangkat kekantor atau kuliah, bagaimana pun lebih baik perut harus diisi dengan makanan yang bergizi terlebih dahulu.
Yang paling praktis apabila kita selalu mempunyai simpanan aneka roti disamping telur, mentega, selai dan lainnya.
Yang cepat namun lezat untuk teman makan roti,
Telur :
-         Direbus, dihaluskan lalu ditambahkan mayonaise, merica dan garam
-         Dikocok, dibuat orak-arik, bisa ditambahkan tomat dan paprika
-         Dibuat telur mata sapi, bisa setengah matang bila suka

Roti Dan Corned Beef
Corned beef :
-         Dipanaskan tanpa bahan lainnya
-         Ditumis dengan bawang bombay atau bawang merah, ditambah cabai merah dan tomat.
Sarden dalam kaleng :
-         Dipanaskan tanpa bahan lainnya
-         Ditumis dengan bawang bombay, tomat dan cabai merah
-         Dihancurkan lalu digoreng sampai agak kering
Sisa sayur atau gulai kemaren :
-         Bila ada sisa gulai kambing, sapi udang atau lain sebagainya, walaupun sisa sedikit jangan dibuang. Bisa dimanfaatkan untuk teman makan roti


Jika anda tidak memiliki lemari es, sedangkan roti tawar anda berlebih, maka roti bisa dikeringkan dengan memanggangnya di dalam oven atau wajan anti lengket dengan menggunakan api kecil saja. Setelah kering simpan di tempat yang kering dan tertutup rapat. Jika sewaktu-waktu anda memerlukannya, anda dapat menambahkan mentega atau bahan lainnya sesuai selera.

Beras Kencur Dan Manfaatnya


Bagi para ibu-ibu yang baru saja melahirkan, minuman beras kencur sangat baik untuk mengecilkan rahim dan mengurangi kemungkinan infeksi dalam kandungan. Beras kencur juga dipercaya berguna sebagai penambah nafsu makan, sebagai obat sariawan dan menghilangkan pegal-pegal.

Cara membuat beras kencur sangatlah mudah dan tidak memerlukan biaya yang mahal, cukup menyiapkan 2 sendok makan beras, kencur 3 ruas jari, jahe sepotong kecil, kunyit juga sepotong kecil, gula jawa 125 gram, asam jawa 1 sendok makan, dan garam secukupnya. Sebagai tambahan, jeruk nipis 1 buah dan sedikit daun pandan.

Mula-mula beras direndam dalam air bersih selama 3 jam, kemudian gula, kunyit, asam, jahe dan daun pandan direbus dengan 3 gelas air sampai mendidih, ambil kencur, jahe dan kunyit yang diangkat dari rebusan tadi kemudian digiling dengan beras yang telah direndam 3 jam sebelumnya. Sesudah halus, air rebusan tadi sedikit demi sedikit dicampurkan pada gilingan kencur, jahe dan kunyit yang telah dihaluskan tadi. Setelah tercampur semua barulah disaring dengan kain yang bersih. Minum beras kencur dapat ditambahkan perasan air jeruk nipis dan sedikit garam. Jika kurang manis dapat ditambah gula pasir secukupnya.


Ampas dari saringan beras, kencur, jahe dan kunyit jangan dibuang karena dapat berguna sebagai parem, untuk mengobati bagian tubuh yang nyeri atau lebam terkena benturan. Selamat mencoba, sehat tak perlu mahal tapi yang terpenting kemauan berusaha membuat ramuan yang memang sedikit agak merepotkan, karena pada zaman sekarang ini kebanyakan dari kita yang hanya ingin semuanya serba instant.

Ramuan Rahasia Menghilangkan Rasa Sakit Pada Gigi Berlubang



Sakit gigi adalah sakit yang paling menyiksa dan membuat penderitanya uring-uringan. Siapapun tahu, sakit gigi merupakan sakit yang paling tidak mengenakkan walaupun masih jauh dari kematian. Sakit gigi selain membuat sakit gigi sakit, juga kepala menjadi sakit berdenyut-denyut, terutama pada bagian pelipis kepala. Tubuh seperti demam dan rasanya sudah tidak bisa dibendung lagi karena sakit yang teramat sangat membuat penderitanya jadi pemarah atau emosional, tak boleh mendengar ribut-ribut atau suara berisik maka akan cepat marah dan mengamuk.

Kaki Seribu
Pada gigi berlobang di makan kutu bakteri, merupakan bagian yang paling sering diserang oleh penyakit gigi dan tidak jarang pula gusi menjadi bengkak.

Tetapi untuk melenyapkan sakit gigi berlubang sebenarnya mudah dan tidak memerlukan biaya. Ambillah seekor binatang kaki seribu atau yang sering disebut ulat kaki seribu, panggang di atas api sebentar (jangan terlalu lama, cukup sampai binatang itu menggeliat akan mati), potonglah kepala binatang berkaki seribu tersebut, dari tempat pemotongan tersebut akan keluar cairan berwarna kuning.

Cairan warna kuning itulah yang nantinya akan dipergunakan untuk menyembuhkan dan melenyapkan sakit pada gigi berlubang. Ambillah cairan kuning itu dengan menggunakan kapas, lalu sumpalkan (masukkan) kapas itu ke dalam gigi yang berlubang. Keesokan harinya ulangi lagi pengobatan seperti itu dengan menggambil seekor binatang kaki seribu lainnya, yang dipenggal kepalanya setelah dipanggang sebentar di atas api.


Jika memang anda mengobati cukup dua kali saja dengan cara sama seperti penjelasan saya, jaminan sakit gigi berubang anda akan lenyap alias sembuh. Tetapi agar sakit gigi berlubang itu tidak menyiksa lagi dalam waktu yang lama, maka perlu pengobatan 5 kali tanpa henti (5 hari), dan sakit gigi yang berasal dari igi yang berlubang itu tidak akan kumat lagi sampai bertahun-tahun lamanya. Silakan buktikan dan selamat mencoba.

Teh Basi Sisa Minum Teh Semalam Jangan Dibuang Dibuang, Ini Gunanya

Jika anda setiap malam suka minum teh dan tersisa besok paginya yang biasa disebut teh basi jangan dibuang karena berguna untuk menghitamkan dan mengkilaukan rambut yang kusam dan kecoklatan akibat dari sering terjemur pada terik matahari tau penyebab lainnya.


Caranya sangat mudah, setiap mandi pagi rambut dibasahi menggunakan air teh sisa atau teh basi, basahi merata keseluruh rambut, lalu bilas hingga bersih menggunakan shampo rambut. Jika dilakukan dengan teratur setiap pagi, selain dapat membuat rambut hitam berkilau juga dapat menahan timbulnya uban dikepala kita. Baca juga cara memperindah rambut dengan bahan lainnya klik disini.

Minyak Sayur Dan Telur Memperindah Rambut



Kuning telur yang diberi sesendok minyak sayur ternya bisa juga dipergunakan untuk memperindah rambut, dipakai saat mencuci rambut.

Baca Juga :








Perhatikan caranya : 


Sering Sakit Pinggang? Ini Obatnya

Daun Pecah Beling


   Jika anda diganggu rasa sakit pada pinggang terutama jika anda sudah terlalu lama duduk dan hendak bangkit, pinggang terasa seperti hendak patah, maka bisa disembuhkan dengan mempergunakan air rebusan daun tanaman pecah beling.

Sakit Kepala? Bisa Jadi Akibat Kurang Darah




Melanjutkan artikel saya tentang masalah kurang darah klik disini. Kalau anda mengalami penyakit kurang darah maka mata akan selalu kunang-kunang saat berjalan jauh atau mengangkat beban yang terlalu berat dan efek lainnya adalah kepala pusing selama berhari-hari tak kunjung sembuh walaupun sudah meminum berbagai macam obat, maka ada baiknya anda mempergunakan cara tradisional  yang telah saya jelaskan pada artikel sebelumnya atau menggukan ramuan tradisional yang akan saya jelaskan  ini terkhusus jika anda mengalami pusing kepala yang berlebihan dari efek kekurangan darah.


Empedu ayam
Ambillah 3 potong empedu ayam (sangat dianjurkan ayam kampung) dan telah dibersihkan terlebih dahulu karena harus ditelan bulat-bulat atau dimakan langsung tanpa dimasak lagi. Untuk melenyapkan bau anyirnya, anda boleh memakannya dengan ditambahkan 1 sendok madu dan pada saat menelannya bisa dibantu dengan dorongan segelas ait. Dipastikan pusing-pusing kepala akibat kurang darah akan segera lenyap.


Catatan : Syarat utama keberhasilan sesuatu adalah mau mencoba dan bersemangat untuk berusaha, tetaplah yakin setiap penyakit datangnya dari kekuasaan Pencipta dan obat penyembuhnya pun dari Pencipta Yang Maha Kuasa. 

Suka Minum Kopi? Simak Cara Penyajiannya di Berbagai Negara.


Kopi terkenal sebagai minuman di berbagai negara di dunia, bahkan disetiap negara mempunyai cara mengolah dan minum kopi yang berbeda-beda. Begitu pula di ndonesia yang terdiri dari puluhan provinsi. Hebatnya lagi disetiap provinsi memiliki cara mengolah kopinya masing-masin, sesuai selera. Misalnya di warung-warung kopi di pinggir jalan atau di warung tegal, biasanya orang minum kopi tubruk, yaitu kopi yang digiling atau diolah secara kasar, lalu diseduh dengan air mendidih, dan diminum panas-panas bersama bubuk kopinya. Ada juga yang menyeduh kopi hanya dengan air termos, tetapi banyak pula yang merebus bubuk kopi sekaligus dengan gula bahkan di Yogyakarta kopi diseduh dengan bara arang yang masih menyala.

Perhatikan Makanan Bergizi Untuk Balita!


Makanan bagi balita (anak usia di bawah lima tahun) merupakan dasar untuk tumbuh kembang fisik dan mental selanjutnya, hingga mereka mampu mencapai keadaan dewasa yang sempurna. Pertumbuhan dan perkembangan tubuh balita, terlebih umur 0-4 tahun berjalan amat pesat. Pada masa ini juga terbentuk sel-sel otak, otot, tulang, dan organ penting lainnya. Oleh karena itu dibutuhkan zat-zat gizi yang cukup, baik jumlah maupun mutunya agar mereka sehat dan cerdas.
Otak mulai tumbuh sejak dari janin sampai anak berusia dua tahun sudah mendekati sempurna. Setelah dua tahun, kecepatan pertumbuhan jaringan otak agak berkurang dan mencapai bentuk mirip otak orang dewasa di umur lima tahun. Jika dimasa tersebut jumlah dan susunan makanannya kurang baik, maka pertumbuhan jaringan otak menjadi kurang sempurna. Jika terjadi hal yang demikian maka akan sukar diperbaiki, walaupun telah diberikan makanan yang lebih baik lagi. Apalagi bila disusul pula dengan kekurangan-kekurangan di masa berikutnya.
Sebaliknya jika balita diberikan makanan yang berlebihan atau tak seimbang, kegemukan atau obesitas pun akan timbul. Sedangkan bayi dan balita yang mengalami kegemukan biasanya cendrung berlanjut hingga dewasa.
Asi (air susu ibu) merupakan makanan terbaik sejak bayi lahir sampai berusia 24 bulan. Namun asi hanya menjamin kebutuhan energi pada anak hingga berumur tiga bulan, protein sampai empat bulan, serta kebutuhan vitamin dan mineral hingga usia enam bulan. Oleh karenanya mulai umur empat bulan bayi perlu diberikan makanan tambahan berupa makanan yang lumat seperti bubur, sementara makanan yang lembek dapat diberikan setelah bayi berumur tujuh bulan. Makanan orang dewasa baru boleh diberikan pada anak yang berusia diatas satu tahun. Jika bayi mengalami mencret saat baru mencoba makanan selain asi dapat diakali dengan cara klik disini

Pada pemberian makanan tambahan pertama kali,  jenis dan jumlah makanan hendaknya diperkenalkan sedikit demi sedikit. Bila bayi menolak sebaiknya jangan dipaksakan tetapi dicoba lagi setelah beberapa jam atau beberapa hari. Dan makanan jenis sayuran dapat diberikan setelah bayi tumbuh giginya.

Sedang Diet? Coba Masakan Lezat Ini!


Bagi anda yang sedang berdiet, dapat membuat menu makan siang yang berkalori rendah tetapi bahannya mudah didapat, sedangkan rasanya pun lezat mengundang selera.

Oseng-Oseng Sosis


Bahan :


Sosis 150 gr

Bawang merah 4 siung diiris tipis

Lemper Ikannya Kakak

Lezatnya Lemper Ikan

Bahan :


1 kg beras ketan putih

1 ons ikan tongkol yang telah dihaluskan

3-4 gelas santan kental dari 1 ½ butir kelapa

½ sendok makan garam

Bumbu :


1 ruas jari kunyit sangrai

½ gelas santan

3 butir kemiri

5 siung bawang merah

1 siung bawang putih

½ sendok teh ketumbar

Daun pisang beberapa lembar

Minyak  untuk menumis

Coba Resep Lainnya Kakak :


Cara membuat :


  • -         Ketan dicuci bersih, rendam selama 5 jam lalu tiriskan.



  • -         Masak ketan yang telah dibersihkan tadi bersama santan dan garam.



  • -        Setelah matang, angkat. Ratakan ketan diatas tampah yang telah diberi alas daun pisang lalu oleskan sedikit minyak biar tidak lengket.



  • -        Sementara itu haluskan semua bumbu, kemudian tumis hingga wangi, masukan ikan tongkol yang sudah dihaluskan, tambah satan, biarkan sampai keluar minyak untuk dijadikan adonan isi lemper.



  • -        Ketan yang telah diratakan setebal kira-kira 1 cm tadi dibagi rata agar besar lemper sama, beri adonan isi diatasnya dan gulung padat.

-        Sajikan pada piring, gulungan lemper ikan dipotong-potong terlebih dahulu setebal 1-1 ½ cm. Selamat mencoba. 


Sop Sarang Burung Walet


Lanjutan artikel saya sebelumnya yaitu manfaat dari sarang burung walet klik disini, saya akan menerangkan cara membuat masakan lezat dari sarang burung walet,

Bahan Yang Diperlukan :


100 gram sarang burung walet

1 liter kaldu ayam yang bening

1 bungkus kaldu ayam instant

150 gram daging ayam dipotong dadu

100 gram daging asap dipotong korek api

2 butir kuning telur

1 sendok makan air jeruk nipis

½ sendok makan garam halus

1 sendok teh lada halus

Cara Membuat :


Rendam sarang burung walet dalam air hangan selama 15 menit sampai mengembang. Angkat dan rebus dalam air yang sudah mendidih selama kurang lebih 5 menit sampai matang, angkat dan tiriskan

Didihkan kaldu ayam bersama 1 bungkus kaldu ayam instant, garam, dan lada. Masukkan daging ayam yang sudah dipotong dadu. Sementara itu kocok kuning telur yang sudah dicampur air jeruk nipis (supaya tidak amis), tambah lada dan garam secukupnya.. Tuangan kocokkan telur ini ke dalam kaldu sedikit demi sedikit sambil diaduk

Masukkan sarang burung walet kedalam kaldu dan biarkan mendidih sekali lagi. Lalu angkat dari api. Hidangkan panas-panas sambil ditamburkan irisan daging asap. Untuk 8-10 porsi.

Biji Pepaya Ternyata Ada Manfaatnya Loh!!

Buah Pepaya dan Bijinya

Saat makan buah pepaya biasanya kita langsung membuang bijinya, tapi ternyata biji buah pepaya berkhasiat untuk mengobati diare, jika diolah dengan benar biji pepaya sangat bermanfaat saat kita atau keluarga terserang diare.
Ambillah buah pepaya, lalu dibelah dua dan ambil bijinya. Letakkan ditampah atau wadah yang lebar, jemurlah sampai benar-benar kering dibawah terik matahari. Setelah kering biji pepaya tadi disimpan didalam toples atau wadah yang tertutup rapat. Agar jika diperlukan, bisa segera dipergunakan.

Jikalau anda ataupun keluarga terkena diare segera ambil 10 butir, lalu dikunyah-kunyah sampai halus biji pepaya yang telah kering tersebut, kemudian ditelan. Lakukan tiga kali dalam sehari, yaitu pagi, siang dan malam hari 10 butir. Biasanya setelah melakukan hal ini pada saat malam harinya diare pun langsung sembuh, buang air pun normal kembali.

Sarang Burung Walet

Sarang Burung Walet

Konon, sarang burung walet yang dihasilkan oleh lendir burung walet sanggup menyembuhkan berbagai penyakit, misalnya saja sakit asma, penyakit paru-paru, demam panas dan berbagai macam penyakit bahkan dipakai pula sebagai ‘obat kuat’.
Ini mungkin saja sebab dalam setiap 100 gram sarang burung walet mengandung 281 kalori, 37,5 garam protein, 0,3 gram lemak, 32,1 gram hidrat arang, 485 miligram kalsium, 18 miligram fosfor, 3 miligram zat besi.
Menurut hidupnya, ada 2 jenis burung walet yaitu yang hidup di gua-gua tepi pantai (collocalia fuciphaga) dan yang hidup dipermukiman (collocalia francicavestita). Burung walet ini membuat sarangnya di langit-langit gua atau rumah (burung ini tidak dapat bertengger tetapi menempel pada dinding atau atap). Harga jual sarang burung walet relatif mahal, dikarenakan disamping berkhasiat, cara mengambil sarang burung walet pun cukup sulit. Dipasaran bisa diperoleh dalam bentuk yang sudah bersih (instant) dan yang masih kotor dengan mutu standar, medium dan spesial.

Meskipun harga sarang burung walet relatif mahal, tak ada salahnya kalau sesekali anda memanjakan keluarga dengan membuat masakan sarang burung walet yang benar-benar istimewa. Nanti akan saya paparkan resep cara mengolah sarang burung walet dengan benar langkah demi langkah agar dapat menjadi hidangan yang lezat diartikel berikutnya. 

Pernah Dengar Vitamin P? Ini Penjelasannya

Buah Jeruk

Jeruk, limau, anggur, buah ceri dan kismis sudah dikenal sebagai buah-buahan yang mengandung vitamin C. Namun tahukah anda bahwa buah-buahan tersebut juga mengandung vitamin P, dijamin pasti belum banyak yang tahu. Bahkan tentang vitamin P sendiri baru mendengar sekarang.
Bioflavonoid yang dikenal sebagai vitamin P adalah vitamin yang larut dalam air, sama seperti vitamin B kompleks dan vitamin  C. Ia terdiri dari sekelompok zat yang bewarna terang dan biasanya ditemani oleh vitamin C. Oleh karenanya vitamin ini terdapat pula pada buah-buahan dan sayuran yang diketahui sebagai bahan makanan yang mengandung dan sebagai sumber vitamin C.
Awal mulanya vitamin P ditemukan pada bagian segmen buah sitrun sebagai zat berwarna putih. Bukan di dalam jus buahnya. Disamping jeruk, limau, anggur, ceri, dan kismis, buah-buahan yang mengandung vitamin ini adalah aprikot (apricot) dan biji kopo hitam.
Vitamin P sama sekali bukan zat yang berbahaya bagi kesehatan, malah berperan penting dalam membantu penyerapan vitamin C. Penggunaan vitamin C oleh tubuh meningkat bila ada vitamin ini. Vitamin P amat vital untuk meningkatkan kekuatan kapiler dan mengatur daya permeabilitasnya, serta membangun semacam lapisan penyanggah terhadap infeksi. Pemberian vitamin P telah terbukti bermanfaat untuk mengobati kerusakan kapiler dan mencegah terjadinya pembengkakkan, terutama akibat olahraga.
Secara rutin vitamin P telah digunakan untuk mengobati pendarahan, juga pada penyakit wasir, dan menolong memperkuat dinding pembuluh darah terhadap kemungkinan pecah. Vitamin ini sudah dimanfaatkan pula pada pengobatan asma, juga untuk usaha pencegahan bahaya pengaruh sinar X.
Vitamin C dan P menambah kuat daya tahan kapiler serta mencegah masuk angin dan influenza. Vitamin C jika dikonsumsi bersama vitamin P bisa membantu mencegah kemungkinan keguguran pada wanita hamil. Keduanya juga berguna mencegah dan mengobati gusi berdarah, hemorrhage dan pembengkakkan. Defisiensi (kekurangan) vitamin C dan P dapat menimbulkan rematik.

Kebutuhan vitamin P setiap harinya belum diketahui. Karena dalam alam vitamin C ditemukan bersama-sama vitamin P, maka bila vitamin C cukup terpenuhi berarti P tercukupi pula. Jadi kesimpulannya, bahan makanan yang dimakan mengandung vitamin C bersama-sama vitamin P didalam tubuh akan diserap lebih baik daripada vitamin C sendirian. Dan akhirnya apabila anda mengupas buah jeruk, makanlah serat-serat yang masih menempel dipermukaan jeruk yang sudah dikupas itu,  jangan dibuang, sebab disitulah Vitamin P berada.