Bicara dengan pasangan tentang seks, ini bisa menjadi satu hal yang cukup menantang bagi kebanyakan orang. Walaupun keinginan mendapatkan seks yang memuaskan sangat kuat, faktanya, cukup menantang bagi kaum wanita untuk berbicara mengenai hal tersebut kepada pasangan secara langsung.
Menurut survei,
sekitar 75 persen wanita tidak dapat mengalami orgasme, karena hubungan seks
saja. Sedangkan menurut mereka, seks oral dapat menjadi cara yang sangat
efektif dan menyenangkan bagi kaum wanita agar mereka mencapai klimaks, seperti
dilansir dari hellogiggles.com, Kamis (2/11/2017).
Membicarakan
hal tersebut tentu bukan sesuatu yang mudah. Masih banyak orang dan pasangan
yang menganggap hal ini sebagai topik yang tabu.
Seks
Nikki Lundberg,
pelatih seks dari Las Vegas menyatakan bahwa rasa malu yang dialami seseorang
bisa datang dari banyak faktor, seperti citra tubuh mereka sendiri, takut
ditolak, atau takut dihakimi. Untuk memulai percakapan tentang seks, cobalah
meminta pasangan mendengarkan Anda dan tidak berusaha memperbaiki apapun.
Setelah itu,
Anda juga bisa memulainya dengan semacam latihan atau melakukan eksplorasi.
Beberapa hal yang bisa Anda lakukan dengan pasangan adalah fokus siapa yang
menjadi pemberi dan penerima, tetapkan batas waktu dari 15 hingga 30 menit, dan
diskusikan tentang pengalamannya bersama-sama.
Latihan dan
eksplorasi ini akan memberikan Anda kepercayaan yang lebih tinggi untuk saling
terbuka, sehingga lain kali, komunikasi dapat berjalan lebih mudah. Ingatlah,
Anda pantas dan berhak untuk merasakan kepuasan seks dengan menyuarakan
kebutuhan diri sendiri.
No comments:
Post a Comment