Resep Ayam Woku - Hidangan Kekinian Khas Kota Manado, Awas! Pedasnya Nampol di Lidah


Ayam woku adalah hidangan yang lagi hits sekarang ini.

Hidangan ayam woku ini berasal dari kota Manado dengan rasa dan aroma yang khas.

Biasanya ayam woku ini disajikan dengan citarasa yang pedas.
Nah jika tertarik untuk mencobanya, tak perlu jauh-jauh ke Manado.

Bisa membuat sendiri di rumah.

Karena pengolahannya tidak sulit dan bahan yang digunakan juga mudah didapatkan.


Berikut resep ayam woku yang dilansir TribunStyle dari akun Instagram @ imoetkitchen.

Bahan-bahan:


-1 Ekor ayam kampung
-1 Buah tomat, potong kotak
-3 Batang daun bawang, iris
-2 Batang serai, memarkan
-3 Lembar daun jeruk
-3 Lembar daun kunyit
-2 Ikat kemangi, ambil daunnya
-5 Lembar daun pandan
-Garam
-Gula
-Jeruk nipis
-Santan

Bumbu halus:


-8 Siung bawang merah
-5 Siung bawang putih
-2 Cm kunyit
-1 Cm jahe
-5 Buah kemiri sangrai
-10 Buah cabe keriting
-3 Buah cabe rawit merah

Cara membuat:


1. Ayam dikasih jeruk nipis, garam, biarkan kurang lebih 30 menit, lalu bilas.
2. Tumis bumbu halus, daun jeruk, daun kunyit, serai, daun pandan, sampai harum dan matang.
3. Masukkan ayam, aduk rata, diamkan sebentar sampai bumbu agak meresap.
4. Tuang santan, aduk rata, masak sampai ayam 3/4 empuk dan santan agak surut.
5. Masukkan tomat, kemangi, daun bawang, masak sampai ayam empuk.
Sajikan selagi hangat. 

No comments:

Post a Comment