Susah Tidur, Coba Konsumsi Bahan Alami Ini!

Kacang Edamame

Jika anda sulit tidur atau insomnia, bisa jadi produksi dikarenakan produksi hormon melatonin tubuh anda tidak mencukupi. Melatonin adalah hormon yang memberi sinyal kepada otak bahwa sudah saatnya untuk tidur. Coba perbanyak konsumsi makanan yang kaya akan zat melatonin atau yang banyak mengandung triptofan yang akan merangsang produksi hormon melatonin pada tubuh anda.

·         PISANG
Kaya akan melatonin dan triptofan. Selain itu kandungan magnesiumnya dapat membantu menghilangkan stres dan kelelahan fisik.

·         SUSU HANGAT
Susu sapi maupun susu kedelai mengandung triptofan yang dapat memicu pelepasan melatonin dalam tubuh. Jadi, minum segelas susu hangat bisa sangat membantu mengatasi kesulitan tidur.

·         OATMEAL (OATS)
Oats adalah sumber melatonin yang sangat baik. Selain itu, oats kaya akan seratyang baik untuk pencernaan.

·         EDAMAME

Edamame kaya triptofan. Selain membantu mengatasi masalah tidur, semangkuk edamame kukus (resepnya) dapat menjadi cemilan malam yang sehat.

No comments:

Post a Comment