Burung Dara Goreng ala Hongkong



Bahan :



2 ekor burung dara yang berumur 10-12 hari

½ cangkir kecap asin untuk merendam

Minyak atau mentega untuk menggoreng

2 buah jeruk nipis (diperas airnya)

Bumbu :


1 sendok makan kecap asin

1 sendok makan angciu (arak Cina), atau tidak juga tidak apa-apa

2 sendok makan kecap manis

3 sendok makan mentega

1 sendok teh merica halus

Cara Membuatnya :


Burung dara setelah dibersihkan, direndam dengan kecap asin, biarkan beberapa saat. Panaskan minyak atau mentega untuk menggoreng. Goreng burung dara setengah matang lalu tiriskan dan belah dua. Panaskan mentega atau minyak goreng, lalu masukkan semua bumbu serta perasan air jeruk nipis, lalu masukkan burung dara, goreng dengan bumbu tersebut hingga matang.

Hidangkan panas-panas, lengkapi dengan garam halus, merica halus, dan jeruk nipis.

No comments:

Post a Comment